Kompor gas 1 tungku memiliki ukuran yang compact. Karakteristik tersebut membuatnya ideal untuk hadir dalam dapur berukuran mungil. Bisa juga digunakan oleh mereka yang memang tinggal sendiri dan jarang memasak.
Di Indonesia sendiri, kompor gas masih cukup populer dibandingkan dengan kompor listrik maupun induksi. Jadi, pilihan merk dan jenisnya juga ada banyak. Tapi, pastikan kamu memilih merk terbaik untuk mendapatkan jaminan kualitas.
Merek Kompor Gas 1 Tungku Terbaik dan Harganya
Kania punya 12 rekomendasi merk kompor gas 1 tungku terbaik yang dapat kamu jadikan pilihan. Langsung simak daftar beserta harganya berikut ini ya!
1. Kompor Gas 1 Tungku Rinnai
dekoruma.com
Kompor gas merk Rinnai sudah lama jadi andalan para ibu rumah tangga di Indonesia. Kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Salah satu kompor gas 1 tungku favoritnya adalah model Rinnai RI201S yang bernuansa modern minimalis dengan material stainless steel warna hitam.
Terdapat 4 kaki penyangga dengan lapisan anti slip. Untuk konsumsi gasnya sekitar 1,9 kW. Harganya Rp 215.000.
2. Kompor Gas 1 Tungku Miyako
dekoruma.com
Merk Miyako juga tidak kalah bagusnya dan cukup mendominasi dapur Indonesia. Seri Miyako KG-101 C WYG terbuat dari stainless steel dengan detail gambar wayang di bagian depan. Knob-nya menggunakan bahan polypropylene yang tahan panas.
Konsumsi gas hanya 2,9 kW yang tergolong hemat. Tatakan wajannya bergerigi untuk cengkeraman yang kuat dan stabil, daya topangnya bisa mencapai 20 kg. Harga kompor ini Rp 195.000.
3. Merk Kompor Gas Terbaik Cosmos
dekoruma.com
Berikutnya ada merk Cosmos yang memang spesialis di bidang peralatan masak. Pilihan kompor gasnya ada banyak, tapi yang mencuri perhatian salah satunya adalah Cosmos Portable Gas Cooker CGC123PNBR. Desainnya retro modern dengan penggunaan teknologi Jepang yang kualitas keamanannya baik dan mampu memutus aliran gas secara otomatis.
Kompor gas portable ini bukan hanya untuk keperluan camping saja. Namun cocok untuk hunian seperti kos-kosan. Bisa juga untuk menikmati menu hot pot dan shabu-shabu di atas meja makan sehingga makanan tersebut selalu hangat. Harga kompor gas 1 tungku portable ini Rp 359.000.
4. Merk Kompor Gas Quantum
monotaro.co.id
Kompor gas merk Quantum terkenal dengan desainnya yang bulky dan kokoh. Merk ini juga memiliki aneka varian kompor gas 1 tungku, salah satunya adalah Quantum QGC-101RB 1 yang dilengkapi dengan pemanas stainless steel.
Badan kompor dibuat tanpa sambungan (full press body) sehingga lebih kokoh dan awet. Hadir dalam warna hitam, kompor ini cocok untuk melengkapi dapur modern kamu. Harganya Rp 199.000.
5. Merk Kompor Gas 1 Burner Hock
Hock Official Shop
Bagi kamu yang membutuhkan api besar saat memasak, merk kompor gas Hock wajib kamu lirik. Merk ini terkenal dengan api besar, konsumsi gas yang irit, dan material bodi yang super kokoh.
Seperti Hock Mutiara Deluxe 100MD yang mampu menahan beban hingga 100 kg. Apinya bentuk lotus besar. Konsumsi gasnya hanya 2,08 kW. Selain untuk penggunaan pribadi, kompor gas 1 tungku ini juga cocok untuk penggunaan industri katering rumahan. Harganya Rp 229.000.
6. Merk Kompor Gas Modern Advance
monotaro.id
Mau cari kompor gas 1 tungku yang tampilannya modern menyerupai kompor listrik? Ada Advance Digital Kompor Gas GB-101K. Bagian bodinya bukan menggunakan stainless steel, melainkan tempered glass yang sudah dirancang sedemikian rupa agar tahan panas dan tidak mudah retak. Burner-nya menggunakan material brass. Harga kompor ini Rp 277.000.
7. Kompor Gas Merk 1 Burner Sanex
SANEX Official Shop
Belakangan ini merk kompor gas Sanex juga ramai dilirik. Seri Sanex K-808 S memiliki desain simple dengan bahan stainless steel anti karat. Tatakan 5 rusuk dengan gerigi akan menjaga wajan berada pada posisinya saat kamu mengaduk masakan. Konsumsi gasnya 1,8 kW, cocok untuk masak harian. Harga kompor ini RP 104.000.
8. Merk Kompor Gas Modern NIKO
Ficiwijaya Shop
Masih galau mau pakai kompor gas tanam atau duduk? Tenang, ada merk kompor gas NIKO dengan seri Reflection HITO. Kamu bisa menanamnya ke meja dapur atau gunakan seperti biasa di atas meja.
Desainnya ramping dan sleek dengan permukaan kaca mengkilap dan aksen gambar bunga. Material kaca tersebut tahan panas dan anti gores yang awet. Harganya Rp 349.000.
9. Merk Kompor Gas Tanam 1 Burner Modena
Modena Official Shop
Berikutnya ada merk kompor gas Modena yang punya produk andalan kompor gas 1 burner tanam seri BH 1315. Pada burner-nya terdapat 3 ring yang menghasilkan api besar dengan konsumsi gas 3,4 kW.
Kompor ini memiliki teknologi gas safety, ignition power dengan baterai, wok adapter, serta ekstra nozzle untuk penggunaan pipa gas. Harganya Rp 1.826.000.
10. Brand Kompor Gas 1 Burner Terbaik Sanken
Sanken Official Shop
Brand kompor gas 1 burner terbaik lainnya datang dari Sanken. Seri terpopulernya adalah Sanken SG-221 T dengan dekorasi motif batik yang elegan. Burner-nya menggunakan material kuningan yang awet.
Lapisan teratas kompor ini menggunakan teflon sehingga kamu mudah membersihkannya dari noda dan minyak. Harganya Rp 207.000.
11. Kompor Gas 1 Tungku Sekai
monotaro.id
Kompor gas sekai hadir dalam kesederhanaan dengan harga terjangkau, tapi kualitasnya boleh diadu. Salah satu seri kompor gas 1 burner-nya adalah Sekai GS 51 yang menggunakan material stainless alloy.
Penggunaan gasnya efisien dan warna apinya biru sehingga aman digunakan setiap saat. Harga kompor ini Rp 166.000.
12. Merk Kompor Terbaik Kirin
monotaro.id
Terakhir ada merk kompor gas Kirin yang hadir dengan model 1 burner KGS310S. Desainnya minimalis dan cukup mungil. Material utamanya stainless steel dengan finishing warna hitam pada bagian depan.
Meski mungil, api yang kompor gas ini hasilkan terbilang besar sehingga bisa bantu makanan cepat matang. Pemantiknya sudah menggunakan sistem otomatis. Harga kompor gas Kirin ini Rp 244.000.
Tips Memilih Kompor Gas 1 Tungku yang Tepat
Di antara sekian banyak pilihan kompor gas 1 tungku, Kania yakin kamu jadi bingung mau pilih yang mana.
Jangan hanya melihat tampilannya saja ya. Kamu harus pertimbangkan banyak aspek agar mendapatkan kompor gas yang tepat. Ini tipsnya!
- Perhatikan Ukuran Kompor
Ukuran kompor gas 1 tungku pada umumnya memang kecil. Tapi tiap produsen punya kebijakan sendiri dalam menentukan dimensi kompor keseluruhan. Cermati detail ukurannya dan sesuaikan dengan kondisi meja dapur kamu.
- Pertimbangan Model
Kompor gas 1 tungku, saat ini ada yang model tanam. Pemasangannya cukup rumit karena harus dibarengi pembuatan meja dapur, tapi hasilnya sleek. Kalau mau yang praktis, kamu bisa gunakan model kompor gas duduk biasa yang penempatannya bisa dipindah kapan saja.
- Cermati Bentuk Tatakan
Bentuk tatakan bisa mempengaruhi kenyamanan dan keamanan saat memasak. Utamakan bentuk tatakan yang bergerigi supaya wajan dan panci tidak mudah bergeser atau bahkan tergelincir dari kompor.
- Kualitas Jangan Dinegosiasi
Kualitas sebuah kompor gas bisa kamu nilai dari materialnya. Di antaranya adalah material bodi dari stainless steel yang anti karat dan burner dari kuningan yang bisa menyebarkan panas merata. Pastikan juga kompor gas tersebut sudah sesuai dengan SNI.
Di Dekoruma, kamu bisa pilih kompor gas 1 tungku dari merk terbaik yang masuk dalam daftar tadi.
Kalau butuh yang 2 tungku atau bahkan 3 tungku juga ada lho. Lebih suka yang modern alias kompor listrik? Ada semua di Dekoruma.
Yuk, buruan belanja kompor di Dekoruma dan dapatkan promo menarik!
No responses yet